Wednesday, June 30, 2010

Mencari Akar √ (Lanjutan)

iKings94
Seperti yang telah dibahas pada postingan sebelumnya, untuk mencari akar (√) ada 2 cara. Sekarang saya berikan trik untuk mencari akar tetapi untuk mereka yang sudah mendapatkan pelajaran Kalkulus alias Integral dan Diferensial!
Metode ini menggunakan definisi dari turunan alias Integral. Rasanya akan lebih baik daripada sekedar menggunakan cara sebelumnya.

Misal ada f(x) = y maka turunann pertamanya adalah f'(x) = y' = dy/dx
diamana dy adalah perubahan pada nilai y, dan dx perubahan pada nilai x.
sehingga, jika kita mempunyai fungsi
y = √x,
maka turunan pertamanya menjadi
dy/dx = 1/(2√x)
sehingga
dy = dx/(2√x)

dari data tersebut dianggap bahwa,

y = √(x+dx) ~ y + y' = √x + dy = √x + dx/(2√x)
~ artinya mendekati..

Nilai akhirnya adalah √x + dx/(2√x)
Pusing kan.....

Contoh 1:
mencari √4,7 maka itu sama artinya dengan √4,7 = √(4+0,7) ~ √4 + 0,7/(2√4)
sehingga √4,7 ~ 2 + 0,7/4 = 2 + 0,175 = 2,175
jadi √4,7 ~ 2,175

Contoh 2:
mencari √8,7 maka itu sama artinya dengan √8,7 = √(9-0,3) ~ √9 - 0,3/(2√9)
sehingga √8,7 ~ 3 - 0,3/6 = 3 - 0,05 = 2,95
jadi √8,7 ~ 2,95

Selesai dech....

Monday, June 14, 2010

Super Tiny Linux SliXing (turunan Slitaz)

iKings94

SliXing adalah distro remaster dari Slitaz, dimana slitaz dikembang mulai dari kebutuhan desktop gui yang paling dasar alias paling banyak dipake.
dengan menggunakan Slitaz yang sangat dasar sekali tersebut maka aku remaster menjadi SliXing!, dengan tema mirip dengan 7.

adapun aplikasi yang terdapat dalam kapasitas mungilnya adalah hanya aplikasi pada jaringan baik kabel maupun wireless. sehingga praktis yang ada hanya mp3 palyer dan text editor seperti leafpad dan beaver. namun jangan khawatir jika berniat untuk menambah aplikasi lainnya tinggal hubungkan dengan jaringan internet untuk mendowload secara otomatis ketika sebuah aplikasi dibutuhkan, semisal aplikasi video.
yang menjadi daya tarik utama adalah kapasitas kecilnya dan mudah dalam melakukan remaster ulang.
Beberapa aplikasi yang ingin di download silahkan di download di mirror.slitaz.org.
sedangkan saya rekomendasikan untuk diremaster ulang sesuai dengan keinginan dari pengguna yang membutuhkan.
kalo mau slixing bisa di download di ziddu saya bagi 3.. dipisah pake 7zip..
1. http://www.ziddu.com/download/10280757/SliXing7.7z.001.html
2. http://www.ziddu.com/download/10280971/SliXing7.7z.002.html
3. http://www.ziddu.com/download/10280972/SliXing7.7z.003.html

selamat meremaster!