Saturday, June 30, 2007

Pinux sebuah Desktop Clone WindowsXP™ basis Linux

iKings94

Pinux atau Pointer Linux adalah Desktop Clone WindowsXP™ berbasis desktop Linux buatan anak negeri. Dilengkapi OpenOffice, Email Client (Tunderbird), MiRC, Yahoo!M dan multimedia (MPlayer) yang 100% GPL (bebas Pungli).
Fitur utama Pinux yaitu berlaku sebagai klien WindowsXP™ SP2. Apabila PINUX terkoneksi dalam jaringan dengan server WindowsXP™ SP2, maka Pinux dapat menggunakan Remote Desktop (tampilan desktop WindowsXP™ SP2).




Fitur PINUX:
* Instalasi Mudah Sederhana.
* Cocok untuk Warnet, pusat pelatihan (student training) atau perkantoran dengan lingkungan
yang masih memiliki aplikasi berbasis Windowse.
* User friendly desktop.
* Mengamas semua aplikasi Linux popular
* Aplikasi Windows baik remote maupun mengunakan emulator (wine).
* Aman, bebas Pungli (Pungutan Lisensi)
* Bisa bergabung dengan lingkungan jaringan MS Windows, langsung mendukung windows samba
disk share dan printer share disamping mampu menjadi remote desktop dan memroses berita popup.
* Dapat menampilkan huruf Asia seperti: Chinese, Japan, Korea, Thailand, India dan lainnya.
* Administrasi dan konfigurasi Pinux bebasis Web.
* Telah diuiji lebih dari 9 bulan di ratusan jenis merek PC dan ribuan users sebelum
dilepas ke publik.

Sistem Hardware Minimum:
* Intel Pentium-II 300 MHz
* 128 MB memory
* 3.2G Harddisk
* Vga card with 2 MB video memory
* Network Interface Card

Untuk DOWNLOAD klik disini



Tuesday, June 26, 2007

VistaPE Vs XingPE

iKings94
VistaPE Vs XingPE

VistaPE dibuat dengan dengan mendownload Windows Automated Installation Kit (WAIK) Gratis.. jadi anda tidak mungkin untuk di cap sebagai pembajak. Adapun kegunaannya:
1. support SATA/RAID/SCSI/NIC driver
2. read write NTFS/FAT32/FAT partisi
3. full support networking
4. automatic definition hardware
5. booting dari WIM images
6. booting dari Media CD/HDD/UFD atau Jaringan
7. compatibel dengan Microsoft Windows Vista
8. Cepat dalam starting processes limits
dll..

System requirements

Anda membutuhkan installed Windows Automated Installation Kit (WAIK) dalam pembuatan VistaPE.
VistaPE membutuhkan memori paling sedikit 256Mb RAM (512Mb lebih baik)
Butuh ruang kosong sekitar 2Gb hard disk yang akan digunakan dalam pembuatan proses.
Untuk keterangan lebih lanjut cek disini



XingPE dibuat dengan mencari kelebihan CD Windows XP yang legal yang kemudian jikalau kita telah menjadikannya sebagai XingPE maka XingPE tersebut menjadi legal adanya.. :) Jadi cap pembajak bisa dihilangkan hehe..Adapun kegunaannya:
1. support SATA(sebagian saja)/RAID/SCSI/NIC driver
2. read write NTFS/FAT32/FAT partisi
3. full support networking
4. booting dari Media CD/HDD/UFD atau Jaringan
5. compatibel dengan Microsoft Windows
6. Cepat dalam starting processes limits
dll..

System requirements

Anda membutuhkan installed Windows XP Master dan PEBuilder (Baik BartPE dan PE Scrip lainnya) dalam pembuatan XingE.
XingPE hanya membutuhkan memori paling sedikit 64Mb RAM (>128Mb lebih baik)
Tidak membutuhkan ruang kosong (tapi untuk Paging File sekitar 128Mb).




Manakah yang akan Anda Gunakan sebagai System Administrators? seperti yang dikatakan Barts "'Cause Being An Administrators is hard enough".. Semoga bisa membantu :) hubungi aku ato di nomor ini +628170500294

Dua Pangkat Nol Berapa?

iKings94
Sekilas aku baca buku pelajaran matematika SMP kelas 1.. yach.. kayak anak kecil sich.. tapi disana dijelaskan tentang pelanjaran berpangkat.. contoh
22 berapa? jawabnya ya.. 4 kan? :) gitu aja koq repot..
23 berapa? itu sama dengan 2x2x2=4x2=8 gampang kan?
coba kalo 20 berapa? nah kalo yang jawabnya selain satu salah lho, tapi kalo jawabnya 1 (satu) gimana Buktikannya.. wong itu pangkat nol...
yah itu yang membuat aku penasaran sehingga ku mulai otak-atik dan ingat-mengingat masa-masa muda dulu ceile... :)
ternyata mudah tapi njelimet wah ha ha ha...

ternyata:
23=8/4=2=21=2(3-2)
22

kalo dibalik prosesnya:
22=4/8=1/2=2(2-3)=2-1
23

jadi
2-1=1/21

sehingga..
20=2(2-2)*=22.2-2
=22/22=4/4=1 (KLOP dech...)

*bisa diganti terserah bisa 3-3, 4-4 dan lain-lain he he he...

Saturday, June 23, 2007

Game StarWars di OpenOffice..

iKings94

Sudah lama saya tidak meng-explore sebuah software.. ada beberapa software dulunya sering saya "telanjangi" dengan mencari Easter Egg (Telur Paskah).. hal ini saya lakukan kembali sejak membaca postingan aLe.. yang berjudul bush hid the facts.. segera setelahnya aku mulai mencari "eastern egg" itu..
Eastern Egg yang paling menantang dulunya adalah Microsoft Excel, karena mulai MS Excel 97 sudah membuat simulator pesawat terbang.. apalagi yang terakhir di MS Excel 2000 disisipi Game Balapan.. sejak saat itu saya merasa sudah tidak ada lagi easter egg yang bagus lagi.. paling cuma beberapa tapi itu tidak interaktif..
Nah.. pas lagi gencarnya surfing aku coba-coa ke eggheaven.com mencari easter egg nya OpenOffice eh.. ternyata lebih bagus.. dan "masuk"nya lebih simple koq..
caranya.. di Shell sebarang ketik =GAME("StarWars") kemudian ENTER.. sudah itu game starwars muncul dech.. asyik...asyik.. :)
tapi selain game starwars ternyata ada lagi yaitu game tictac, sebuah game yang dua orang melingkari atau silang untuk dapat membuat 3 lingkaran atau 3 silang terlebih dulu dan ini melawan komputer..

Friday, June 15, 2007

Tiger is My Ride...

iKings94

Telah kunaiki selama ini, dia telah setia mengantarkanku ke sebagian besar tujuanku selama ini.
17 Agustus 2007 bukan hanya hari kemerdekaan Indonesia yang ke-62, tetapi juga genap setahun "dia" berada di sisiku.. thanks ya.. kan kurawat selalu :)
sekarang.. dan setelahnya..